Pemuda Solok Selatan Dapatkan Pelatihan Keterampilan Kerja

id Keterampilan menjahit

Pemuda Solok Selatan Dapatkan Pelatihan Keterampilan Kerja

Ilustrasi - Peserta pelatihan mengikuti pelatihan menjahit. (Antara)

Padang Aro, (Antara Sumbar) - Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat, memberikan pelatihan kerja bagi 48 pemuda pengangguran di daerah itu, berupa keterampilan mengelas, boga dan menjahit agar mampu menciptakan lapangan kerja sendiri.

"Masing-masing paket pesertanya 16 orang dengan waktu pelatihan untuk boga dan mengelas 30 hari, dan menjahit 45 hari," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Solok Selatan, Hapison di Padang Aro, Selasa.

Ia menerangkan jadwal pelatihan dimulai pada Rabu (22/2) di kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi setempat. Selain keterampilan peserta juga diberikan motivasi kerja.

Pada awal pelatihan pihaknya memotivasi pekerja supaya bersungguh-sungguh mengikutinya, sehingga bermanfaat bagi mereka dalam membuka usaha sendiri.

Pelatihan yang didanai pemerintah pusat ini, kata dia, supaya tenaga kerja Solok Selatan memiliki daya saing dan bisa mengurangi angka pengangguran di daerah itu yang mencapai seribuan orang.

Dia menyebutkan, bagi peserta yang berprestasi nantinya akan diberi kesempatan untuk magang dan bekerja di luar negeri.

Untuk tahun ini, Solok Selatan memperoleh jatah 19 paket pelatihan dengan tiga paket sebagai tahap pertama.

Bagi masyarakat yang belum lulus untuk ikut pada tahap pertama ini masih ada kesempatan mengikuti, sebab masih ada 16 kali lagi pelatihan lagi yang akan diberikan.

Dia menambahkan peserta yang lulus pelatihan ini nantinya akan diberikan sertifikat sesuai dengan keahliannya. (*)