Drama Tari Kolosal Siti Manggopoh Meriahkan HUT-RI

id Drama Tari Kolosal Siti Manggopoh

Lubuk Basung, (Antara Sumbar) - Penampilan drama tari kolosal perjuangan Siti Manggopoh ikut meriahkan HUT ke-71 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kabupaten Agam, Sumatera Barat.

Penampilan drama yang dibawakan ratusan siswa SMA dan SMK se-Kecamatan Lubuk Basung, memukau peserta upacara HUT RI yang digelar di halaman kantor bupati setempat, Rabu.

"Mereka telah berlatih beberapa hari menjelang upacara HUT ke-71 RI," kata penanggung jawab drama tari kolosal, Khairul Koto di Lubuk Basung.

Ia menambahkan, drama ini untuk mengenang perjuangan pahlawan wanita dari Lubuk Basung dalam mengusir pemerintahan kolonial Belanda dari ranah Minangkabau.

"Ini merupakan penampilan drama yang kedua kalinya, karena pada HUT ke-70 RI kita juga menampilkan drama ini dengan mengangkat perjuangan Imam Bonjol," katanya.

Penampilan ini menjadi daya tarik bagi warga, sehingga sekitar ratusan warga menyaksikan drama itu hingga tuntas.

Sementara itu, Bupati Agam Indra Catri menambahkan, Siti Manggopoh merupakan salah satu pahlawan wanita yang dimiliki Agam.

"Semangat pantang menyerah dari Siti Manggopoh dalam mengusir pemerintahan kolonial Belanda harus kita contoh sebagai generasi pejuang," katanya.

Perang Manggopoh sesungguhnya merupakan perlawanan rakyat Sumbar sebagai bentuk penentangan terhadap kebijakan pemerintah kolonial Belanda terutama dalam penerapan pajak (belasting).

Perang Manggopoh, katanya, bukanlah perlawanan lokal anak negeri Manggopoh semata. Namun perlawanan rakyat Sumbar di Manggopoh.

Untuk itu, para tokoh pejuang perang Manggopoh sesungguhnya merupakan pahlawan nasional.

"Pada tahun ini kita telah mengusulkan Siti Manggopoh menjadi pahlawan nasional ke pemerintah pusat. Mudah-mudahan usulan ini dikabulkan nantinya," katanya.

Upacara HUT ke-71 RI di Agam berjalan baik dihadiri ribuan peserta upacara yang berasal dari seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD), TNI, Polres Agam dan lainnya. Bertindak sebagai inspektur upacara Bupati Agam Indra Catri. (*)