Pemberian Vitamin A di Bukittinggi Sudah 50 Persen

id pemberian, vitamin A, Bukittinggi

Bukittinggi, (Antara Sumbar) - Dinas Kesehatan Kota Bukittinggi, Sumatera Barat mencatat bahwa lebih dari 50 persen anak di daerah itu telah mendapatkan vitamin A.

"Hingga Senin(15/8) dari sekitar 10.000 balita di Bukittinggi yang menjadi sasaran, lebih dari 50 persen telah mendapatkan vitamin A," kata Kepala Dinas Kesehatan setempat, Syofia di Bukittinggi, Selasa.

Ia mengatakan, kegiatan tersebut merupakan program dari pemerintah pusat melalui Kementerian Kesehatan untuk mencegah terjadinya kelainan pada anak akibat kekurangan vitamin A.

"Suplementasi vitamin A dilakukan selama bulan Agustus. Jadi diimbau bagi orangtua yang memiliki anak usia di bawah lima tahun agar membawa anak ke semua fasilitas kesehatan yang ada untuk diberi vitamin A," ujarnya.

Syofia menjelaskan, vitamin tersebut selain bermanfaat untuk mata, juga menambah daya tahan tubuh, pertumbuhan dan perkembangan otak anak.

Selain memberikan vitamin, kegiatan tersebut diselingi dengan pemberian penyuluhan bagi para orangtua agar program tidak cuma untuk mencapai target saja namun meningkatkan pemahaman orangtua terhadap asupan penting bagi anak.

Ditargetkan, pemberian vitamin A tercapai pada minggu ke tiga Agustus, namun bila belum terpenuhi, pihaknya akan mendatangi langsung rumah-rumah warga di daerah itu pada awal minggu ke empat Agustus.

"Silakan bagi orangtua bawa anak ke fasilitas kesehatan mulai dari posyandu hingga bidan praktik swasta untuk diberi vitamin A dan kegiatan ini dilaksanakan secara gratis," tambahnya.

Sementara untuk pelaksanaan imunisasi campak, ia menambahkan, Bukittinggi tidak termasuk ke dalam daerah program percepatan karena telah memenuhi target.

"Di Sumbar, ada 11 kota dan kabupaten yang melaksanakan kegiatan itu. Namun demikian di luar program percepatan, imunisasi campak tetap rutin diberikan," katanya. (*)