Padang Bagikan Vitamin A untuk 75.181 Bayi/Balita

id padang, bagikan, vitamin A,

Padang, (Antara Sumbar) - Dinas Kesehatan Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), akan membagikan vitamin A untuk 75.181 bayi dan balita di daerah itu.

"Kami menargetkan realisasi pemberian vitamin A pada bayi dan balita sebesar 95 persen," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Feri Mulyani di Padang, Senin.

Ia menjelaskan pemberian vitamin A terbagi atas dua jenis berdasarkan kelompok umur yaitu bagi anak umur 6-11 bulan diberikan vitamin A berwarna biru.

Anak yang akan diberikan vitamin A berwarna biru dengan umur 6-11 bulan itu berjumlah 10.226 anak.

Sedangkan untuk kelompok umur 12-59 bulan diberikan vitamin A berwarna merah dengan jumlah anak sebanyak 64.955 balita.

Vitamin A merupakan mikronutrien yang dibutuhkan oleh bayi dan balita untuk memperbaiki tumbuh kembang terutama untuk kesehatan mata sebagai indera penglihatan.

Selain itu, vitamin A juga berfungsi untuk pertumbuhan tulang serta membantu melindungi tubuh dari infeksi

"Pemberian vitamin A ini dilakukan dua kali dalam setahun pada bulan Februari dan pada Agustus ini," ujar dia.

Pemberian kapsul vitamin A dilaksanakan dari tanggal 1 Agustus hingga 31 Agustus 2016.

Hingga 5 Agustus 2016 telah 12.406 bayi dan balita yang mendapatkan vitamin A di Kota Padang atau sekitar 16,5 persen, ujarnya.

Untuk mendapatkan vitamin A, para ibu dapat membawa anaknya ke puskesmas, posyandu, puskesmas pembantu (pustu) dan bidan-bidan praktek yang ada di daerahnya secara gratis.

"Harapan kami para bayi dan balita di kota Padang ini semuanya bisa mendapatkan vitamin A, karena banyak manfaat yang bisa didapatkan jika mengkonsumsi vitamin tersebut," ujar dia.

Sementara itu salah seorang warga kota Padang Dina Rahmawati (33) mengatakan akan membawa anaknya ke posyandu untuk mendapatkan vitamin A karena banyak manfaat yang bisa diperoleh dari pemberian vitamin itu.

"Saya akan membawa anak saya ke posyandu untuk mendapatkan vitamin A karena setiap ada pemberian vitamin A saya selalu membawa anak saya, apalagi vitamin tersebut bisa didapatkan secara gratis," kata dia. (*)