Harga Emas di Padang Turun Rp5 Ribu

id Harga Emas

Harga Emas di Padang Turun Rp5 Ribu

Emas. (Antara)

Padang, (Antara Sumbar) - Harga logam mulia emas di pusat pertokoan emas Pasar Raya Kota Padang, Sumatera Barat, mengalami penurunan sebesar Rp5 ribu rupiah per emas disebabkan terus turunnya harga emas dunia pada beberapa hari terakhir.


"Harga emas murni hari ini mengalami penurunan dari sebelumnya Rp1.350.000 turun menjadi Rp1.345.000 per emasnya," kata pemilik Toko Emas Pasar Raya, Riski Andre (40) di Padang, Kamis.

Ia menambahkan untuk harga emas kadar 24 karat yang sebelumnya pada kisaran harga Rp1.310.000 mengalami penurunan menjadi Rp1.300.000 per emasnya.

Dengan kondisi ini diakuinya hanya dapat menjual emas sekitar 300 gram per harinya, namun sekarang lebih banyak masyarakat yang menjual emas dari pada membeli, dikarenakan desakan kebutuhan lebaran dan tahun ajaran baru.

Ia berharap turunnya harga emas dapat membuat minat masyarakat untuk membeli emas naik, namun berbeda ketika harga emas mengalami kenaikan, pada sebagian masyarakat akan menjual emasnya.

Pedagang emas lainnya, Ali (60) mengatakan saat ini masyarakat memang lebih banyak menjual emasnya, walaupun harga mengalami penurunan. Hal ini disebabkan kebutuhan memasuki hari raya Idul Fitri 1437 Hijriyah yang semakin dekat.

Hal senada Zaldi (58) pemilik Toko Emas Mutiara mengatakan sepinya pembeli, karena kebanyakan masyarakat lebih cenderung menjual emas dari pada membelinya.

"Hari raya pada lima tahun lewat kebanyakan masyarakat membeli emas, namun sejak dua tahun belakangan karena hari raya berbarengan dengan tahun ajaran baru banyak masyarakat yang menjual emas," katanya.

Selain itu kurangnya minat masyarakat dalam membeli emas juga dipengaruhi turunnya harga, dikarenakan emas merupakan kebutuhan terakhir atau tambahan, mereka tentu akan melengkapi kebutuhan pokok terlebih dahulu.

Terkait hal itu, salah seorang warga Asna (45) mengakui telah menjual emasnya untuk memenuhi kebutuhan lebaran meskipun harga emas saat ini turun.

Menurutnya ketika semakin mendekati lebaran harga bahan pokok biasanya naik, sehingga ia membutuhkan dana yang besar untuk melengkapi kebutuhan tersebut, ditambah lagi dengan biaya anak masuk sekolah yang juga membutuhkan biaya.

"Jadi meskipun harga emas turun saya terpaksa menjual emas dikarenakan kebutuhan yang mendesak," ujarnya. (*)