Ribuan Orang Antusias Saksikan Pameran Dirgantara Lanud Pekanbaru

id pamerandirgantara

Pekanbaru, (Antara Sumbar) - Ribuan orang antusias mengikuti beragam kegiatan Open Days atau Hari Terbuka Bulan Dirgantara dalam rangka memperingati HUT TNI AU ke 70 di Pangkalan Udara Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, Provinsi Riau, Minggu.

Kegiatan yang diawali dengan senam bersama di Hanggar Charlie Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin Pekanbaru tersebut semakin menarik ketika TNI AU turut memamerkan beragam alat utama sistem persenjataan (Alutsista) seperti pesawat tempur F16 dan Hawk 100/200.

Salah seorang pengunjung, Muhammad Ilham mengatakan dirinya sengaja datang ke hari terbuka tersebut bersama istri dan kedua anaknya.

"Dari pagi tadi saya sudah berada di sini bersama istri dan anak. Saya ingin menumbuhkan kecintaan anak-anak saya terhadap Indonesia melalui kegiatan ini," ujar Ilham.

Hal yang sama disampaikan seorang warga asal Rumbai Pekanbaru, Ferdian. Dia mengatakan dengan adanya kegiatan ini sangat positif karena anaknya bisa melihat langsung pesawat canggih F16 dari Skadron Udara 16 dan Hawk 100/200 dari Skadron Udara 12.

"Biasanya kita hanya bisa melihat di Tv atau di koran pesawat-pesawat seperti itu. Namun, sekarang anak dan istri saya bisa melihat dan bahkan berfoto langsung," jelasnya.

Komandan Lanud Roesmin Nurjadin, Marsekal Pertama Henry Alfiandi kepada Antara mengatakan kegiatan Open Days ini memang bertujuan untuk mendekatkan diri antara TNI AU dengan masyarakat Pekanbaru dan Riau secara umum.

"Kita ingin mendekatkan masyarakat Riau bahwa kita memiliki kekuatan strategis. Apa yang dimiliki dan kemampuan kita ke masyarakat," jelas Danlanud.

Rangkaian kegiatan Bulan Dirgantara yang digelar Lanud Roesmin Nurjadi dilakukan selama tiga hari sejak Jumat lalu (20/5). Dalam kegiatan itu, penyelenggara turut menyuguhkan beragam acara seperti Drag Bike, Slalom Mobil. Selain itu, patut ditunggu acara menarik lainnya yakni aksi Fly Pass pesawat tempur F16 dan Hawk 100/200 serta simulasi pembebasan sandera yang dilaksanakan hari ini.*