Padang Perkuat Sinergitas Aparat Keamanan Berantas Preman

id perkuat sinergitas aparat keamanan di padang

Padang, (AntaraSumbar) - Pemerintah kota (Pemkot) Padang, Sumatera Barat, akan memperkuat sinergitas antara satuan tugas keamanan yang ada di daerah tersebut guna memberantas preman di tengah masyarakat.

"Perilaku preman ini termasuk pidana, secara khusus wewenang kepolisian, namun kami akan perkuat sinergitas pihak keamanan lain untuk mencegahnya," kata Wakil Wali Kota Padang, Emzalmi di Padang, Sabtu.

Menurutnya beberapa hal yang termasuk tindakan preman seperti pemalakan, pemaksaan hingga penganiayaan sering terjadi tidak terduga di tengah masyarakat.

Untuk itu, ujarnya, perlu ada pihak keamanan yang setiap saat melakukan pengawasan.

Dalam hal ini, pemkot melalui satuan polisi pamong praja (Satpol PP) juga memiliki tugas membantu kepolisian memberantas preman tersebut.

"Di sinilah sinergitas itu dilakukan baik itu di pusat kota maupun kecamatan," sebutnya.

Khusus di masyarakat kecamatan, katanya sinergitas dan koordinasi akan ditingkatkan antara Satpol PP, Polsek, dan Koramil setempat.

Upaya yang dilakukan, menurut dia mulai ajakan atau persuasif, pemberitahuan dan pembinaan atau edukatif dan jalan terakhir pemaksaan dan penindak tegasan atau represif.

Dia berharap para preman dan pelaku tindak kejahatan lain sadar diri dan mau mengubah sikapnya sehingga tidak perlu dengan jalan kekerasan.

Sebagai contoh apa yang telah dilakukan oleh Camat Padang Barat dalam membina tukang parkir di kawasan pantai yang sering melakukan pemalakan pengunjung.

Dia mengharapkan hal tersebut bisa mengurangi praktik premanisme di tengah masyarakat, ujarnya.

Sementara itu salah satu warga kota Padang, Delva menilai preman yang berkeliaran di kota bisa diarahkan ada kegiatan yang bermanfaat.

Menurutnya kebanyakan preman tersebut pengangguran dan tak sekolah, dengan diberikan pendidikan non formal dan pekerjaan akan bisa memberantas tindak premanisme. (*)