Pesisir Selatan Dirikan UPTD KTM Lunang Silaut

id Pesisir Selatan, UPTD KTM

Painan, (AntaraSumbar) - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan mengatakan bahwa tahun ini bakal mendirikan Unit Pengelola Teknis Dinas (UPTD) Kota Terpadu Mandiri (KTM) pada kawasan transmigrasi Lunang Silaut.

Kepala Dinas Sosia Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pesisir Selatan, Doni Gusrizal di Painan, Selasa mengatakan pendirian berdasarkan Peraturan Bupati Pesisir Selatan nomor 28 tahun 2015 tentang Pendirian UPTD KTM Transmigrasi Lunang Silaut.

Menurutnya, dengan berdirinya UPTD sebagai pengelola, pembangunan KTM Lunang Silaut menjadi lebih optimal. Sebab, selama ini keberadaannya dinilai cukup tertinggal jika dibandingkan dengan sejumlah KTM lainnya di Indonesia.

"Nanti kami harapkan keberadaannya bisa berfungsi secara maksima. Kalau hanya mengandalkan dinas, konsentrasinya bisa terbagi," katanya.

Dalam rentang waktu lima tahun terakhir, pemerintah pusat telah menggelontorkan dana sedikitnya Rp57,1 miliar untuk pengembangan KTM Lunang Siaut.

Dana itu dikucurkan secara betahap mulai dari Rp2,5 miliar pada 2008 dan sebesar Rp7,15 miliar di 2009. Pada 2010 pemerintah pusat kembali mengaokasikan dana Rp12,15 miiar.

Kemudian pada 2011 hingga 2013 KTM Lunang Silaut kembali mendapatkan alokasi dana dari APBN masing-masingnya Rp10,11 miliar, Rp12,78 miliar dan 14,35 miliar.

"Dana itu digunakan untuk berbagai kegiatan proyek pembangunan antaralain pembangunan sarana dan prasarana pelayanan publik dan infrastruktur," katanya.

Selain itu, Pemprov Sumatera Barat dan Pemkab Pesisir Selatan juga mengalokasikan melalui APBD sebagai dana pendampingan program.

Bahkan, untuk tahun ini, lanjutnya pemerintah pusat dan pemerintah daerah juga bakal membangun Islamic Centre dan Rumah Pintar di KTM Lunang Silaut.

"Bukan itu saja, kami juga menargetkan beroperasinya pabrik pupuk granul di sana. Sebab, 2013 dulu pengoperasiannya terkendala banjir," ujarnya. (cpw)