Peserta PSP3 Sumbar Ikuti Pembekalan di Cimahi

id Sumbar, Pemuda Sarjana Penggerak Pembangunan di Pedesaan

Padang, (AntaraSumbar) - Sebanyak 38 peserta program Pemuda Sarjana Penggerak Pembangunan di Pedesaan (PSP3) asal Sumatera Barat (Sumbar) akan mengikuti pembekalan di Pusat Pendidikan Dan Latihan (Pusdiklat) Cimahi, Jawa Barat.

"Mereka yang dikirimkan adalah angkatan XXV dan akan mengikuti pembekalan selama 13 hari, dari 16 sampai 29 September 2015," kata Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga Sumbar Ely Ditra saat melepas rombongan secara resmi di Padang, Rabu.

Menurutnya, berdasarkan hasil seleksi yang telah dilakukan, dari ratusan orang yang berminat untuk mengikuti program, hanya 38 orang yang terpilih.

"Yang terpilih ini merupakan orang yang dinilai memiliki kapasitas untuk mengikuti program. Karena itu, ikutilah pembekalan nanti agar mendapatkan hasil yang maksimal," katanya.

Dia mengatakan, program PSP3 dari Kementrian Pemuda dan Olahraga tersebut sangat positif karena akan memberikan kesempatan untuk belajar berdikari, berwirausaha pada peserta, disamping juga mendapatkan biaya hidup setiap bulan.

"Ini program, bukan pekerjaan, karena itu manfaatkanlah kesempatan yang diberikan untuk mengembangkan ilmu yang didapatkan selama kuliah ini agar bisa meraih pengalaman serta berdikari," katanya.

Dia berpesan agar selama menjalani pembekalan untuk dapat menjaga nama baik daerah.

Peserta PSP3 yang dikirim ke Jawa Barat tersebut sebelumnya telah dinyatakan lulus tes tertulis dan wawancara.

Tes tersebut dilaksanakan Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kementerian Pemuda dan Olahraga, bekerjasama dengan pusat Kajian Resolusi Konflik dan Pemberdayaan (CARE), Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Institut Pertanian Bogor.

Ujian tersebut dilaksanakan pada 2 hingga 10 Juni 2015. (*)