Jakarta, (Antara) - PT Telekomunikasi Indonesia Tbk meningkatkan kualitas layanan Indihome Fiber dengan menggelar teknologi 4K TV yang memungkinkan pelanggan dapat menikmati siaran televisi beresolusi tinggi serta internet dengan kecepatan akses hingga lebih dari 50 Mbps.
"Uji coba 4K TV sudah dilakukan awal Mei 2015, setelah itu kita siap komersialkan," kata Direktur Consumer Telkom Dian Rachmawan, di Jakarta, Selasa.
Teknologi 4K TV saat ini menjadi salah satu tren yang sedang hangat dibicarakan, pasalnya menurut "Digital Cinema Initiatives", istilah 4K merujuk teknologi yang mampu menampilkan resolusi layar sebesar 4096 x 2160 pixel.
4K merepresentasikan resolusi horizontal sebesar 4096 yang berarti empat kali lebih besar dari resolusi Full HD sebesar 1920 x 1080 pixel. 4K TV juga lebih tinggi dari Ultra HD TV yang mempunyai resolusi sebesar 3840 x 2160 pixel.
"Makin tingginya resolusi TV tersebut menunjukkan tingkat detail yang mampu ditampilkan di layar TV akan semakin tinggi, sehingga gambar tampak makin tajam," ujar Dian.
Tetapi teknologi ini tidak hanya tentang perangkat televisi yang digunakan tetapi juga tergantung kepada kualitas konten atau tayangan yang ditampilkan serta infrastruktur yang digunakan dalam menyalurkan konten atau tayangan televisi sampai kepada pelanggan atau penonton televisi.
Indihome Fiber sendiri adalah layanan dari Telkom yang memberikan gratis panggilan lokal dan interlokal selama 1.000 menit per bulan, akses internet kecepatan tinggi sampai dengan 100 Mbps dan TV interaktif dengan harga yang lebih hemat.
Indihome Fiber berarti layanan Indihome diberikan kepada pelanggan dengan menggunakan jaringan fiber optik 100 persen. Layanan TV interaktif berbasis teknologi IPTV (Internet Protocol Television) pada Indihome mempunyai banyak kelebihan dibandingkan siaran TV biasa, antara lain TV On Demand, Video On Demand serta kemampuan Pause dan Rewind saat tayangan berlangsung. TV On Demand memungkinkan pelanggan bisa menonton tayangan televisi yang sudah lewat sampai dengan 7 hari sebelumnya.
Tidak berhenti pada keunggulan tersebut, Telkom akan bekerjasama dengan penyedia Set Top Box dan content untuk memberikan layanan televisi berkualitas 4K kepada pelanggan Indihome Fiber.
Dengan kemampuan perangkat STB (Set Top Box) Hybrid STB yang dilengkapi sistem operasi Android maka pelanggan IndiHome akan dapat menikmati layanan 4K serta banyak konten dan aplikasi berbasis Android.
"Pelanggan Indihome bisa menikmati layanan IPTV secara seamless melalui televisi, PC (Personal Computer), PC Tablet maupun ponsel pintar yang dapat diakses oleh pelanggan dimanapun berada," ujarnya.
Saat ini cakupan layanan Indihome Fiber telah mencapai 160 kota di Indonesia yang terdiri dari 60 kota besar dan 100 kota lainnya. Luas cakupan layanan di masing-masing kota tersebut juga terus diperluas secara berkelanjutan. (*)
Berita Terkait
93 peserta Saga Saja ikuti tes masuk Telkom University
Jumat, 28 Juni 2024 16:37 Wib
Diskominfotik Sumbar gandeng Telkom-Telkomsel entaskan blankspot
Kamis, 21 Maret 2024 4:13 Wib
Bupati Pesisir Selatan terima kunjungan manajemen Telkom Grup, bahas BTS
Selasa, 1 November 2022 9:10 Wib
Langkah cepat tim recovery Telkom, akses telekomunikasi sudah pulih
Sabtu, 26 Februari 2022 12:38 Wib
Adhi Karya-Telkom bekerja sama digitalisasi layanan telekomunikasi
Sabtu, 29 Januari 2022 14:01 Wib
Teknologi 5G pertambangan kolaborasi Freeport-Telkom diluncurkan Mei 2022
Minggu, 9 Januari 2022 16:26 Wib
DPRD Agam berharap Telkom pasang tower mudahkan komunikasi warga
Kamis, 9 Desember 2021 15:19 Wib
UIN Imam Bonjol-PT Telkom Indonesia jalin kerja sama
Sabtu, 20 November 2021 7:46 Wib