Padang Panjang Lakukan Percepatan Kota Layak Anak

id Padang Panjang Lakukan Percepatan Kota Layak Anak

Padang Panjang Lakukan Percepatan Kota Layak Anak

Pemkot Padang Panjang menyosialisasikan Kota Layak Anak (KLA).

Padang Panjang, (Antara) - Pemerintah Kota (Pemkot) Padang Panjang, Sumatera Barat (Sumbar), melakukan percepatan menuju Kota Layak Anak (KLA) sebagai upaya perlindungan dan memenuhi hak-hak anak. "Untuk menciptkan Padang Panjang sebagai Kota Layak Anak kita sudah melakukan berbagai upaya seperti sosialisasi dan pembentukan Gugus Tugas KLA," kata Kepala Kantor Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Kota Padang Panjang, Neti Herawati di Padang Panjang, Kamis. Dia mengatakan, Padang Panjang sudah seharusnya menyandang predikat sebagai KLA melihat dari potensi yang dimiliki dari berbagai sisi. "Padang Panjang memiliki syarat untuk KLA, sehingga apa yang diamanatkan oleh pemerintah pusat bisa terhadap anaka terealisasi," katanya. Ia mengatakan, sosialisasi dan komitmen yang dilakukan oleh pemerintah dan masyarakat sejauh ini sudah dilakukan, meski belum maksimal. "Kami berharap kepada masyarakat bisa mendukung program ini, supaya apa yang menjadi hak anak ataupun yang lainnya bisa didapatkan oleh anak tersebut," sebutnya. Salah seorang pelajar Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama di Kota Padang Panjang Rully mengharapkan program pemerintah untuk menjadikan daerah itu KLA bisa tercipta secepatnya. "Sehingga keberadaan anak di Padang Panjang ini bisa terlindungi hak-hak yang seharusnya diterima sewaktu kecil," ujarnya. Hal yang sama juga di sampaikan pelajar SLTP lainnya Yurnis, kalau dirinya dan teman-teman sejwat sangat mendukung program pemerintah untuk menjadikan daerah itu KLA. "Sudah saatnya ide dan ususlan anak diperhatikan dalam berkreasi dengan batasan-batasan yang sesuai dengan norma agama dan adat," sebutnya. (**/ben)