Wakil Ketua DPRD Solok Peroleh Indonesian Parliament Award

id Wakil Ketua DPRD Solok Peroleh Indonesian Parliament Award

Arosuka, 11/3 (Antara) - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok, Sumatera Barat (Sumbar), Septrismen Sutan Putih, menerima penghargaan Indonesian Parliament Award 2015, dari Yayasan Citra Prestasi Anak Bangsa, Jakarta. Septrismen akan menerima penghargaan bergengsi itu, bersama 24 orang tokoh lain dari seluruh nusantara di The Grand Balroom-Lumire Hotel Jakarta, Sabtu (28/3). Yayasan Citra Prestasi Anak Bangsa Jakarta sendiri, adalah sebuah lembaga independent, non-politik dan nir-laba sebagai mitra pemerintah, selama ini melakukan hal-hal yang berhubungan dengan sumber daya manusia, beralamat di Kompleks Eramas 2000 Jalan Sawo Kecik I No 9 Pulo Gebang Jakarta Timur. "Penerima penghargaan adalah para tokoh pelaku pembangunan di segala bidang, baik di lingkungan pemerintah maupun swasta, yang telah memberikan konstribusi dan karya nyata dalam pembangunan bangsa untuk terwujudnya kesejahteraan masyarakat lahir bathin yang selaras dan merata," kata Prof DR Djumarno, selaku General Chairman Yayasan Citra Prestasi Anak Bangsa, dalam suratnya bertanggal 16 Februari kepada Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok, Septrismen Sutan Putih. Surat bernomor AB-02/CPAB/IPA-/15 dengan perihal Pemberian Penghargaan Indonesian Parliament Award 2015 itu, selain ditanda tangani oleh Prof DR Djumarno selaku General Chairman, juga ditanda tangani oleh Samsudin L Nasution, SE, S.IP, MM selaku Chairman dan Prof DR Tajuddin Malik SE, MSi, Ak selaku Advisor. Maksud dan tujuan pemberian penghargaan itu, kata Prof Jumarno, adalah untuk menemukenali dan menampilkan sosok/tokoh dari berbagai kalangan yang berhasil mengukir karya nyatanya, di dalam mengisi pembangunan di Indonesia atau di daerahnya masing-masing. Ia menyebutkan, dengan diberikanya penghargaan kepada 25 orang tokoh dari berbagai latar belakang profesi itu, termasuk salah satunya Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok Sumatera Barat, Septrismen Sutan Putih, dapat menjadi motivasi bagi para pelaku pembangunan lainya. "Untuk lebih memacu diri meningkatkan karya-karya nyatanya yang inovatif, terutama dalam mengisi gerak pembangunan baik secara nasional maupun regional," katanya. Kriteria pemilihan 25 tokoh yang akan menerima Indonesian Parliament Award 2015 dari Yayasan Citra Prestasi Anak Bangsa itu, jelasnya, diantaranya adalah pimpinan/pengelola atau tokoh yang menjabat disalah satu posisi penting, baik di instansi pemerintah, swasta, perusahaan, organisasi lembaga kemasyarakatan yang tersebar di berbagai daerah di nusantara. Kemudian, katanya, para tokoh penerima penghargaan itu adalah para publik figur yang memiliki etos kerja yang tinggi dan mampu meningkatkan kualitas dan produktifitas sumber daya manusia, dengan berhasil guna menjalankan pembangunan disegala bidang kehidupan, bagi bangsa dan negara ataupun di daerah masing-masing. "Tokoh terpilih adalah mereka yang telah memberikan karya nyata yang berdampak nasional maupun regional dan memiliki jiwa pemimpin, sehingga layak untuk menjadi panutan ditengah-tengah masyarakat Indonesia atau di daerahnya masing-masing," katanya. Untuk proses pemilihan para tokoh penerima penghargaan itu, jelasnya, mengacu pada kriteria yang telah ditetapkan oleh Panitia, yang melakukan pemantauan baik secara langsung maupun tidak langsung, melalui Referensi, Kliping pemberitaan yang bersangkutan di media cetak dan elektronik/televisi. "Para tokoh terpilih Indonesia Parliament Award 2015 akan menerima tropi dan Certificate (Piagam Penghargaan) juga medali, yang dirancang khusus secara ekseklusif dari Citra Prestasi Anak Bangsa," katanya. Terpisah Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok, Septrismen, mengatakan, penghargaan yang akan diterimanya tersebut justru membuatnya untuk lebih bekerja optimal lagi. Penghargaan itu, kata Septrismen yang juga adalah Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Solok tersebut, tak lantas membuat dia merasa bangga apalagi sombong atau takabur dan merasa lebih hebat dari siapapun. Justru sebaliknya, kata politisi senior kelahiran Nagari Saniang Baka Kecamatan X Koto Singkarak Kabupaten Solok, 19 September 1968 itu mengemukakan, dengan penghargaan Indonesian Parliament Award 2015 yang diterimanya, membuatnya selaku wakil rakyat di daerah akan lebih giat bekerja dengan baik dan benar mendedikasikan diri kepada masyarakat banyak. "Yang pasti penghargaan Indonesian Parliament Award 2015 dari Yayasan Citra Prestasi Anak Bangsa yang saya terima itu, bukan untuk membanggakan diri melainkan justru sebagai motivasi untuk lebih meningkatkan dedikasi pengabdian berbuat yang terbaik bagi masyarakat nusa dan bangsa," katanya. (*/cpw1)