Sepanjang 2012 IHSG Menguat 11,86 Persen

id Sepanjang 2012 IHSG Menguat 11,86 Persen

Jakarta (ANTARA) - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat hingga 26 Desember 2012, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 11,86 persen, yaitu pada level 4.275,094 dibandingkan penutupan akhir Desember 2011 yang berada di level 3.821,992. Direktur Utama BEI Ito Warsito mengatakan kepada pers di Jakarta, Jumat, seiring peningkatan indeks tersebut, nilai kapitalisasi pasar saham tercatat sebesar Rp4.084 triliun, meningkat 15,45 persen dari Rp3.537 triliun yang dibukukan pada akhir Desember 2011. "Namun, rata-rata nilai transaksi harian saham mengalami penurunan dari Rp4,95 triliun pada satu periode di 2011 menjadi Rp4,53 triliun hingga 26 Desember 2012," katanya. Sementara rata-rata frekuensi transaksi harian dalam periode Januari hingga 26 Desember 2012 mencapai 121.809 kali atau mengalami peningkatan sebesar 7,36 persen dibandingkan dengan periode satu tahun 2011 sebanyak 113.454 kali transaksi. Sedangkan rata-rata volume transaksi harian saham periode hingga 26 Desember 2012 mencapai 4,25 miliar lembar saham atau mengalami penurunan 12,75 persen dibandingkan akhir Desember 2011 sebanyak 4,87 miliar saham. Di sisi lain, sepanjang 2012 aktivitas perdagangan di pasar obligasi konvensional, syariah dan sukuk korporasi serta Efek Beragun Aset (EBA) mencapai Rp158,93 triliun, menanjak 26 persen dari Rp126,39 triliun pada 2011. Untuk frekuensi transaksi tercatat mencapai 25.168 kali, naik 39 persen dari 18.048 kali pada akhir 2011. "Rata-rata volume transaksi harian juga mengalami kenaikan 27 persen dari Rp511,69 miliar per hari pada 2011 menjadi Rp651,34 miliar per hari pada tahun 2012," terangnya. Selama 2012, lanjutnya, juga terdapat aktivitas perdagangan dalam mata uang dolar AS, yaitu sebesar 25,44 juta dolar AS, atau turun 72 persen dari 89,85 juta dolar AS, sedangkan frekuensi transaksinya sebanyak 26 atau turun 13 persen dari tahun 2011 lalu yang sebanyak 30. (*/wij)