Kemenag Sumbar: Kapasitas Instruktur Haji Perlu Ditingkatkan

id Kemenag Sumbar: Kapasitas Instruktur Haji Perlu Ditingkatkan

Padang,(ANTARA)- Kepala Bidang Haji, Zakat dan Wakaf (Hazawa) Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Barat, Japeri menilai kapasitas instruktur yang membimbing calon haji perlu ditingkatkan agar lebih memadai serta memenuhi standar. "Agar kapasitas instruktur calon haji memenuhi standar ia berharap kepada pemerintah melalui Komisi VIII DPR-RI untuk mengalokasikan dana untuk peningkatan kemampuan instruktur haji," kata Japeri, di Padang , Senin. Menurutnya, selama ini masih ada keluhan dari jamaah calon haji mengenai kualitas pembimbing yang kurang memadai bahkan ada diantara instruktur haji yang belum pernah menunaikan ibadah haji namun sudah membimbing jamaah haji. "Syarat yang harus dipenuhi instruktur haji minimal pendidikan S1, sudah menunaikan haji serta memiliki pemahaman ilmu mengenai haji," lanjut dia. Karena itu, Kemenag berharap ada alokasi dana khusus untuk melatih dan mempersiapkan calon instruktur haji sehingga memiliki pengetahuan yang memadai. Japeri mengakui saat ini ada diantara narasumber manasik haji yang membimbing caloh haji belum menunaikan ibadah haji. "Idealnya pembimbing manasik haji harus sudah pernah menunaikan ibadah haji sehingga lebih paham dan berpengalaman dalam membimbing calon haji,"kata dia. Jika instruktur haji memiliki kapasitas yang baik maka akan pelaksanaan ibadah calon haji akan lebih optimal karena dibimbing oleh orang yang berilmu serta berpengalaman.(wan)