Atlet Nasional Asal NTB Juarai Lari 10 K

id Atlet Nasional Asal NTB Juarai Lari 10 K

Painan, (ANTARA) - Atlet nasional asal Nusa Tenggara Barat (NTB), menjuarai lomba lari 10 kilometer untuk kategori umum putra dan putri yang diselenggarakan dalam Fastival Langkisau ke VII Kabupaten Pesisir Selatan, Sumbar, berlangsung di Painan, Minggu. 

Ridwan, atlet asal NTB dengan nomor dada 0008 ini, mampu mencetak waktu 33,38 menit menyingkirkan ratusan pelari lainnya dengan jarak begitu jauh.
 
Ridwan tampak bisa tersenyum setelah melewati garis finish dan terlihat beda dengan peserta lainnya yang sebagian ada yang sampai muntah di garis finish depan Kantor Bupati Pesisir Selatan. 

Peringkat II lomba lari kategori umum untuk putra disusul Abdul Haris, atlet asal Jawa Barat (Jabar) nomor dada 0021 dengan waktu 33,58 menit.

 Selanjutnya, urutan ke III putra diraih peserta Robby Daniel, asal Bukittinggi dengan nomor dada 0029 dan kecepatan 34,21 menit. 

Sedangkan urutan pertama kategori umum putri diraih atlet asal NTB, Feri Suf Nafen dengan nomor data 0329 dan waktu 39,28 menit.

 Untuk urutan II Putri dikantongi peserta lari asal Kota Solok, Bayu Trianata Sari dengan nomor punggung 0381 dan kecepatan 43,02 menit. Urutan ketiga, Yulianti (0321) asal Kota Solok dengan waktu 47,31 menit. 

Event lari 10 Km dalam rangkaian Fastival Langkisau ke VII Pessel itu, diikuti 500-an lebih peserta asal provinsi di Pulau Jawa, Sumatra dan NTB serta dari sejumlah kabupaten dan kota di Sumbar.
 (*/wij)