Mahasiswa KKN Unand Berprestasi Seminar ke Amerika

id Mahasiswa KKN Unand Berprestasi Seminar ke Amerika

Mahasiswa KKN Unand Berprestasi Seminar ke Amerika

Werry Darta Taifur

Padang, (Antara) - Mahasiswa dan Dosen pembimbing Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Andalas (Unand) Padang 2014 yang berprestasi meraih kesempatan untuk mengikuti seminar ke Universitas Cohen, Amerika Serikat pada 28 Oktober. "Sebagai reward bagi mahasiswa dan Dosen Pembimbing Lapangan terbaik tahun ini akan diberikan kesempatan untuk mengikuti seminar di Universitas Cohen," kata Rektor Unand Werry Darta Taifur di Padang, Selasa. Dia menyebutkan untuk mahasiswa terbaik KKN yang memperoleh kesempatan ini yakni Sandi Setiawan dari Fakultas Hukum, Dinda Permata Sari Harahap (Fakultas Kedokteran) dan Nurul Fadli (Fakultas Pertanian). Sedangkan dosen pembimbing lapangan terbaik katanya yakni Prof Yonariza (Fakultas Pertanian), Efren Nova (Fakultas Hukum), dan M. Yunis (Fakultas Ilmu Budaya). Kesemuanya katanya, telah melakukan tugas dan kewajiban yang baik selama KKN lalu. Baik itu dalam bentuk program-program dalam pengabdian kepada masyarakat. Selain itu kata Werry, respon masyarakat terhadap mahasiswa dan dosen KKN lalu sangat positif. Serta memberikan sumbangsih dan kontribusi bagi perkembangan masyarakat di lokasi KKN masing-masing, imbuhnya. "Untuk memberi apresiasi atas keberhasilan ini, kesempatan pergi ke Amerika ini merupakan sesuatu yang berharga," ujarnya. Sementara itu Kepala Sub Bagian Humas dan Protokol Unand Eriyanty menyebutkan bahwa sebagai apresiasi atas terlaksananya KKN tahun ini dengan baik, Unand telah mengadakan KKN Expo yang digelar pada 15 hingga 16 Oktober lalu. Dalam KKN expo ini menampilkan sejumlah dokumentasi selama kegiatan seperti foto, karya tulis, rancangan program dan hasil kreatifitas mahasiswa lainnya. Pada acara KKN Expo ini katanya, kesemua hasil karya mahasiswa ini dinilai. Pada hari terakhir pemenang karya ini diumumkan bersamaa dengan Mahasiswa dan DPL KKN terbaik 2014. Seperti diketahui kata dia, pada tahun ini mahasiswa Unand mengikuti berbagai macam KKN. Mulai KKN lokal di seputar wilayah Sumatera Barat, hingga KKN gabungan seperti yang diadakan di Kalimantan, ucapnya. (**/den)