Wawako Lantik Pejabat Eselon III dan IV

id Wawako Lantik Pejabat Eselon III dan IV

Wawako Lantik Pejabat Eselon III dan IV

Wawako Padang Panjang Mawardi melantik enam orang pejabat eselon III dan IV, Selasa (7/10).

Padang Panjang, (Antara) - Wakil Wali Kota (Wawako) Padang Panjang Mawardi melantik enam orang pejabat eselon III dan IV di lingkungan pemerintah setempat. "Pelantikan dilakukan untuk mengisi jabatan yang dibutuhkan sekaligus penyegaran. Apalagi kegiatan yang akan dilaksanakan selama tahun 2014 ini cukup padat," katanya di Padang Panjang, Selasa. Mutasi pejabat eselon itu juga untuk menghilangkan kejenuhan pejabat bersangkutan, setelah sekian tahun melaksanakan tugas di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) masing-masing. Dia mengharapkan pejabat yang baru dilantik dapat mengikuti dan menjalankan tugas dengan baik, agar target pembangunan yang diprogramkan Pemkot Padang Panjang kedepannya dapat tercapai. "Pejabat baru agar segera mempelajari program kerja di SKPD yang akan ditempatkan supaya tugas yang diamanahkan bisa dikerjakan dengan optimal," katanya. Untuk sebuah jabatan, katanya, Pemkot Padang Panjang menganalisa pejabat yang akan menduduki posisi baru dan tidak asal tunjuk. "Banyak analisa yang dilakukan mulai dari mempunyai kompetensi, mempunyai percepatan dan dedikasi serta indikator lainnya yang bisa menyelenggarakan pemerintah dengan baik," katanya. Dia juga meminta kepada pejabat yang baru dilantik untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan dimana bertugas, sehingga pelayanan kepada masyarakat bisa maksimal. "Mulai hari ini lakukan konsolidasi, koordinasi dan aksi dengan jajaran dan instasi kita, sehingga bisa menghasilkan output yang bagus," katanya. Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kota Padang Panjang, Syahdanur mengatakan, mutasi atau rotasi yang dilakukan itu sudah menjadi keharusan bagi sebuah organisasi pemerintahan. "Rotasi ini sesuai dengan kebutuhan Pemkot Padang Panjang untuk memaksimalkan penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat," katanya. Enam orang yang dilantik sebagai pejabat eselon III dan IV itu masing-masing tiga pejabat eselon III dan tiga pejabat eselon IV. Pejabat Eselon III, Ewasoska sebagai Kepala Bagian Hukum di Sekretariat Pemkot Padang Panjang, Darsaf Hendrizal Kepala Bidang SLTP/SLTA, dan Zulhairi Kepala Bidang TK/SD pada Dinas Pendidikan. Kemudian pejabat eselon IV, Yeni Fatriati Kepala Seksi Keolahragaan pada Dinas Pemuda Olahraga, Budaya dan Pariwisata, Dafid Kepala Seksi Pembinaan UKM pada Dinas Koperindag dan Syahrinal Efendi Kepala Seksi Sarana Prasarana Pendidikan pada Bidang SLTP/SLTA. (*/ben)