KSAD: Prajurit TNI Terlibat Narkoba Ditindak Tegas

id KSAD: Prajurit TNI Terlibat Narkoba Ditindak Tegas

Medan, (Antara) - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Letjen TNI Moeldoko mengatakan prajurit yang terbukti terlibat dalam kasus narkoba akan diambil tindakan tegas. "Sebagai prajurit TNI yang benar-benar profesionalisme, harus dapat memberikan contoh yang baik pada masyarakat dan menjaga nama korpsnya," kata Moeldoko di Medan, Kamis. Pernyataannya itu disampaikan saat memberikan arahan di depan prajurit TNI- AD dalam kunjungan kerja KSAD Letjen TNI Moeldoko dan rombongan ke Markas Kodam/I Bukit Barisan di Medan. "Bukan justru melakukan pelanggaran hukum, dan hal ini seperti ini harus dihentikan. Dan jangan ada lagi prajurit yang terlibat kasus kejahatan," ucap jenderal bintang tiga yang baru satu minggu dilantik sebagai KSAD oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Moeldoko mengatakan, sebagai seorang prajurit harus dapat menjalankan tugas dengan baik, jujur dan bertanggung jawab. "Karena kita telah memilih menjadi prajurit, dan laksanakan saja tugas tersebut," kata KSAD didampingi Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Lodewijk F Paulus. Selama ini, dia menerima laporan, masih ada prajurit yang melakukan desersi atau tidak melaksanakan dinas. Ini adalah bukan kepribadian seorang prajurit yang diharapkan. "Kita menginginkan seorang prajurit yang tangguh, setia, dan dapat menjalankan tugas, serta selalu dicintai rakyat. Dan tidak ada lagi prajurit yang menyakiti hati rakyat," katanya. Sebab selama ini, jelas KSAD, antara TNI-AD dengan rakyat telah terjalin kekompakan. Hal tersebut dibuktikan dalam kerja sama TNI-AD dengan masyarakat membuka jalan di pedesaan. "Jadi, antara TNI-AD dengan masyarakat tersebut tidak bisa lagi dipisahkan dan sudah menyatu. Ini merupakan suatu prestasi bagi TNI yang selalu dicintai, dihargai dan dihormati masyarakat," ucap Moeldoko. Dalam kunjungan KSAD Letjen TNI Moeldoko ke Sumatera Utara, juga meresmikan area latihan militer seluas 8.140 hektare di Dusun Bohoan Nagori Dolok Marawa Kecamatan Silou Kahean, Kabupaten Simalungun. Selain itu, acara gelar pasukan, defile alutsista dan penanaman pohon penghijauan di Makodam I/Bukit Barisan. (*/jno)