Forum Anak Pariaman Kumpulkan Dana Rumah Pintar

id Forum Anak Pariaman Kumpulkan Dana Rumah Pintar

Pariaman, Sumbar, (Antara) - Forum anak, Kota Pariaman, Sumatera Barat berhasil mengumpulkan dana sebesar sebesar Rp7.150.000 dalam melakukan penggalangan dana untuk rumah pintar di Desa Tungkal Selatan Kota Pariaman. "Kegiatan ini membeli buku untuk rumah pintar yang didirikan oleh Forum Anak Kota Pariaman di Desa Tungkal Selatan pada tahun 2012, juga nantinya digunakan untuk membeli alat-alat kesenian,"kata Ketua Pelaksana Ikhsan Adi Saputra di Pariaman, Selasa. Menurut dia, saat ini baru mempunyai koleksi 40 judul buku, sedangkan yang dibutuhkan anak-anak ini sekitar 1.000 judul buku. Begitu juga dengan sanggar seni, latihan yang mereka lakukan masih menumpang dengan meminjam alat-alat seni pihak lain. "Untuk itu, kami berharap bantuan dari semua pihak. Tidak hanya Pemkot Pariaman, tetapi juga seluruh masyarakat bisa membantukan melengkapi hal tersebut. Agar kami bisa berkreativitas dengan baik," kata Ikhsan. Kegiatan sanggar seni dari Forum Anak Kota Pariaman selama ini cukup berhasil menghibur dan memukau para undangan yang hadir pada kesempatan itu. "Anak-anak itu menampilkan berbagai kegiatan kesenian yang kereaktif dan menarik disaksikan, diantaranya seperti tarian-tarian tradisional Minangkabau dan kolaborasi gandang tasa,"jelas Ikhsan Adi Saputra. Sementara itu Walikota Pariaman Mukhlis Rahman memberikan apresiasi kepada Forum Anak Kota Pariaman yang sudah mengadakan kegiatan ini. Walaupun masih anak-anak mereka mampu mengadakan positif. "Kreativitas dari Forum Anak yang ditampilkan, cukup menarik, mempunyai manfaat untuk pengembangan diri anak-anak Kota Pariaman," kata dia. Menurut dia, Pemerintah Kota Pariaman selalu memberikan dukungan dan perhatian terhadap hak-hak anak sesuai dengan yang diamanatkan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. Kebijakan yang dikeluarkan melalui masing-masing SKPD bersinergi demi terpenuhinya hak-hak anak. "Sebagai generasi muda, anak butuh pendidikan, maka Pemkot Pariaman sudah mensiapkan sarana pendidikan. Bahkan kita juga menjamin pendidikan mereka sampai jenjang SMA sederajat secara gratis, melalui Program Wajib 12 Tahun yang sudah kita luncurkan sejak tahun 2010,"ungkap dia. Selain itu tambah Mukhlis Rahman, Program JKSS yang sukses diluncurkan Pemkot Pariaman pada tahun lalu, juga dalam rangka memenuhi hak-hak anak Kota Pariaman. "Anak-anak yang sakit kita jamin kesehatannya melalui program ini secara gratis,"ujar dia. Mukhlis Rahman menghimbau kepada seluruh unsur masyarakat agar selalu mendukung kegiatan-kegiatan positif yang dilakukan anak-anak. Mari dijaga, hak-hak anak dipenuhi, agar mereka bisa berkreativitas dengan baik. "Kalau hal ini terus dilakukan, tentunya akan melahirkan generasi penerus yang handal kedepannya,"kata dia. (*/sun)