Dahlan "Nyeker" Tanam Padi di Bone Bolango

id Dahlan "Nyeker" Tanam Padi di Bone Bolango

Dahlan "Nyeker" Tanam Padi di Bone Bolango

Dahlan Iskan. (Antara)

Jakarta, (Antara) - Menteri BUMN Dahlan Iskan "nyeker" (tanpa alas kaki) terjun ke sawah menanam padi di Desa Toluwaya Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, Minggu. "Pak Dahlan sesaat sebelum melakukan penanaman padi spontan melepas sepatu bootnya yang kemudian diikuti pejabat daerah yang ikut dalam acara penanaman padi," kata Kepala Bagian Humas dan Protokoler Kementerian BUMN, Faisal Halimi. Dahlan tiba di lokasi penanaman padi sekitar 10.30 WITA yang langsung disambut meriah oleh ratusan petani. Seperti biasanya, Dahlan yang juga merupakan "bapak angkat" petani ini menyalami satu persatu warga yang sudah menanti sejak pagi. Maklum, Dahlan sudah berada di Gorontalo sejak Sabtu (20/4), setelah sebelumnya memberikan kuliah umum di Universitas Negeri Gorontalo (UNG), dan mengunjungi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendikia, Bone Bolango, Gorontalo. Usai menyalami warga, Dahlan yang masih mengenakan kemeja putih dan celana panjang berwarna hitam tidak berlama-lama, dan langsung turun ke sawah. Aksi Dahlan mengundang kagum warga karena bersedia langsung ke areal sawah, tanpa menggunakan alas kaki. Penanaman dilakukan dengan pola tanam dan pupuk yaitu sistem jejer legowo 4 yang sudah terbukti memberikan produksi padi yang maksimal di daerah tersebut. Usai melakukan penanaman, para petani diberikan kesempatan untuk melakukan tanya jawab dengan CEO Jawa Pos Group tersebut. Pada kesempatan itu, Dahlan menceritakan bahwa dirinya juga merupakan anak seorang petani. "Waktu kecil saya sudah biasa tejun ke sawah," ungkapnya. Selain padi, Desa Toluwaya juga menghasilkan kopi Pinogu yang menjadi salah satu produk unggulan Bone Bolango. Dahlan pun didaulat meluncurkan sekaligus sebagai duta produk kopi Pinugo. "Kalau pak menteri jadi duta kopi Pinogu mudah-mudahan semua BUMN akan menjadikan kopi Pinogu sebagai minuman di setiap kegiatan. Jika ini terjadi rakyat Bone Bolango akan sejahtera," kata Plt. Bupati Hamim Pou. Selain menanam padi, peluncuran kopi Pinugo, Dahlan juga menyaksikan demo mesin pembangkit listik tenaga biomas kapasitas 50 KVA di kawasan itu. Masih di kabupaten yang sama, Dahlan selanjutnya berziarah ke makam Pahlawan Nasional Nani Wartabone serta anjangsana ke panti asuhan Al-Hasanah di Kecamatan Suwawa, Bone Bolango. (*/jno)