Batang Anai FC Bidik Peluang Lolos Liga-2

id bola

Batang Anai FC Bidik Peluang Lolos Liga-2

Ilustrasi - Bola. (REUTERS/Michael Dalder)

Padang, (Antara Sumbar) - Wakil Sumbar di Liga-3 nasional Batang Anai FC Kabupaten Padang Pariaman, membidik peluang lolos ke Liga-2 dengan menargetkan kemenangan pada babak play off ajang kompetisi level ketiga Indonesia yang dihelat pada Desember 2017 di Jakarta.

"Sebagai perwakilan Sumbar di ajang nasional tentu menjadi beban sekaligus harapan, memang berat untuk menang setiap laga namun akan diupayakan tim," kata Sekretaris pengurus klub Batang Anai FC Nurwan saat dikonfirmasi di Padang, Rabu.

Upaya mewujudkan kemenangan itu yakni membentuk kekompakan antara pelatih dan pemain, mengingat kesebelasan ini sebagai kuda hitam di liga tiga Zona Sumbar.

Modal menaklukkan favorit lain seperti PSP Padang menjadi motivasi bagi pemain dan pelatih untuk bermain maksimal di Jawa.

Beberapa aspek yang akan diupayakan manajemen yakni penguatan faktor pendukung untuk pelatih, pemain dan ofisial.

Baik itu berupa suntikan dana, fasilitas latihan hingga penguatan kepelatihan dalam segi teknis.

"Semua itu harus disiapkan menjelang liga bergulir pada November atau Desember," ujarnya.

Pihaknya memprediksi pada pertandingan di putaran play off tersebut akan bertemu kesebelasan yang sebelumnya pernah mencicipi kompetisi liga utama Indonesia.

"Tentunya persaingan untuk memperoleh tiket ke liga-2 akan ketat, perlu kerja keras menggapainya," kata dia.

Terkait komposisi pemain, dia menambahkan Batang Anai FC masih mengandalkan talenta muda dan asli daerah Sumbar khususnya Padangpariaman.

Tujuannya untuk mengorbitkan bakat muda pesepak bola yang ada di tempat tersebut.

Dengan begitu tujuan Batang Anai FC berlaga di liga 3 bukan semata mengejar prestasi namun juga mempromosikan talenta sepak bola Sumbar ke nasional.

Bupati Padangpariaman, Ali Mukhni mengatakan akan mendukung setiap atlet atau olahragawan yang mampu memberikan prestasi di tingkat daerah, nasional bahkan internasional.

Terlebih akan menghelat Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2018, tentu fokus pembangunan olahraga akan diperkuat. (*)