Pariaman Hadirkan Rumah Pintar Pemilu untuk Masyarakat

id KPU

Pariaman Hadirkan  Rumah Pintar Pemilu untuk Masyarakat

Ilustrasi, Komisi Pemilihan Umum (KPU). (Antara)

Pariaman, (Antara Sumbar) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pariaman, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) menghadirkan rumah pintar pemilu yang khusus memberikan informasi terkait penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) untuk masyarakat setempat.

"Rumah pintar pemilu ini dihadirkan sebagai bentuk pemberian informasi seluas-luasnya pada masyarakat agar dapat mengakses informasi yang berkaitan dengan pilkada dan seputar kepemiluan," kata Ketua KPU Kota Pariaman, Boedi Satria di Pariaman, Senin.

Rumah pintar pemilu tersebut meliputi media informasi untuk pemilih terkait sejarah KPU, profil, anggota dari pemerintah pusat hingga daerah serta hasil pemilu sejak 1955 hingga sekarang.

"Jadi ini berupa edukasi pada masyarakat terkait pemilu, sekaligus pendidikan politik agar menjadi pemilih cerdas," kata dia.

Upaya ini, kata dia, dilakukan dalam rangka mengoptimalkan segala aspek pendukung penyelenggaraan pemilihan walikota dan wakil walikota pada 2018.

Ia mengatakan rumah pintar pemilu tersebut dapat diakses langsung oleh masyarakat di Kantor KPU Kota Pariaman untuk mengotimalkan kelancaran administrasi.

"Nanti akan disediakan berupa pameran serta audio. Selain itu juga termasuk informasi peserta dan bakal calon kepala daerah dalam Pilkada Pariaman," katanya.

Secara umum, ia menjelaskan kesiapan rumah pintar pemilu di Pariaman saat ini masih dalam proses dan berkemungkinan diluncurkan pada September 2017.

"Pariaman merupakan satu dari 12 kabupaten dan kota yang memiliki rumah pintar pemilu di Sumbar nantinya," ujarnya.

Pembangunan rumah pintar pemilu itu bersumberkan dari Rp35 juta Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dan Rp50 juta Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).

Dana yang bersumber dari APBN sudah digunakan untuk kebutuhan pameran, sedangkan yang bersumber dari APBD masih dalam proses pencairan yang diperuntukan untuk kelanjutan tahap rumah pintar pemilu hingga akhir, katanya.

Sementara itu, salah seorang masyarakat Kota Pariaman Amiruddin, mengatakan mendukung penuh upaya pihak KPU dalam menggencarkan sosialisasi terkait pilkada 2018.

Ia menilai hal tersebut dibutuhkan dalam rangka memberikan pendidikan dan pengetahuan politik kepada masyarakat luas. (*)