PLN Kembangkan Pengetahuan Kelistrikan Melalui Sekolah

id PLN

PLN Kembangkan Pengetahuan Kelistrikan Melalui Sekolah

PT PLN (Persero). (Antara)

Padang, (Antara Sumbar) - PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Barat mengembangkan pengetahuan kelistrikan melalui sekolah-sekolah terutama pada tingkat SMA/SMK se-Sumbar, dalam rangka memberikan pengetahuan tentang sektor kelistrikan.

"Kegiatan ini masuk ke program kami yakni Sekolah Pintar Listrik yang bertujuan untuk mengedukasi para siswa SMA/SMK se-Sumatera Barat sehingga mereka generasi muda bisa lebih paham tentang sektor kelistrikan," kata General Manager PLN Wilayah Sumbar, Bambang Yusuf di Padang, Jumat.

Menurut dia, saat ini PLN telah digelar edukasi tersebut secara serentak pada 32 sekolah yang berada pada setiap rayon yang bernaung di PLN Wilayah Sumbar.

Dengan dipusatkan pada setiap Rayon, ia mengharapkan kesempatan ini bisa dimanfaatkan manager rayon setempat untuk berbagi pengetahuan kepada siswa dan masyarakat tentang wawasan ketenagalistrikan.

"Kegiatan ini sangat bermanfaat baik bagi kami dalam menyebar luaskan tentang pengetahuan kelistrikan, maupun untuk siswa dan masyarakat untuk memperkaya wawasan, serta menumbuhkan minat siswa untuk berkontribusi di sektor ketenagalistrikan" katanya.

Ia mengatakan kegiatan ini juga merupakan wujud sumbangsih PLN terhadap generasi muda, khususnya dalam dunia pendidikan.

Ia menganggap anak muda merupakan aset berharga yang nantinya akan memberikan kontribusi besar bagi pembangunan bangsa.

Maka dari itu, melalui kegiatan ini PLN menerjunkan semua Manager Rayon untuk mengajarkan ilmu maupun informasi kelistrikan kepada siswa.

Ia berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak yang signifikan bagi masyarakat.

Selain memberikan edukasi kepada siswa berikut pengajarnya, PLN juga memberikan bantuan satu set PC dan printer kepada masing-masing sekolah, dengan total bantuan sebesar Rp. 200.000.000,-.

Sementara itu, Kepala Bidang Kurikulum SMK Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat, Raymond menyatakan dukungannya untuk kegiatan ini karena hal tersebut salah satu langkah pintar untuk membekali siswa/siswi dengan pengetahuan kelistrikan.

Ia mengharapkan nantinya para siswa yang telah dibekali tersebut dapat menjadi salah satu duta PLN yang mampu menyampaikan informasi kelistrikan kepada masyarakat dengan baik dan benar. (*)