LKBN Antara-Bank Mandiri Sosialisasikan Digital Perbankan, Masyarakat Jangan Tertinggal

id Antara

LKBN Antara-Bank Mandiri Sosialisasikan Digital Perbankan, Masyarakat Jangan Tertinggal

Kegiatan Diskusi Publik Terkait Peluang dan Optimalisasi Ekonomi Daerah dalam Digital Perbankan, di Padang, Selasa. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Antara Biro Sumbar dan Bank Mandiri sebagai rangkaian ulang tahun Antara ke 80. (ANTARA SUMBAR/MARIL)

Padang, (Antara Sumbar) - Perum LKBN Antara Biro Sumatera Barat bekerja sama dengan Bank Mandiri melakukan sosialisasi terkait peluang dan optimalisasi ekonomi daerah dalam digital perbankan melalui diskusi publik, Selasa.

Ketua pelaksana kegiatan Ikhwan Wahyudi , di Padang dalam sambutannya mengatakan diskusi publik ini dilakukan untuk mengenalkan sistem perbankan secara elektronik dan dalam jaringan kepada pengelola usaha, mahasiswa dan kalangan masyarakat lainnya.

Dia menyebutkan meski bertajuk diskusi ini lebih ke sosialisasi karena menghadirkan beberapa narasumber antara lain dari Akademisi Unand Dr Efa Yonedi, Kepala Biro Perekonomian Sumbar Heri Nofiardi, Area Head Bank Mandiri Padang Taufik Amrullah serta Ketua Kadin Sumbar Ramal Saleh.

Sedangkan peserta yang berjumlah 70 orang berasal dari berbagai kalangan yakni mahasiswa, pelaku usaha, budayawan, Kopertis, Koperasi dan kalangan pengajar.

Dia menambahkan kegiatan ini bagian dari rangkaian ulang tahun LKBN Antara ke 80.

Sementara itu dalam pemaparannya Kepala Biro Perekonomian Sumbar Heri Nofiardi menyinggung terkait peluang UMKM maju pada era digital.

Menurutnya ada empat tantangan yang harus dihadapi UMKM saat ini yakni pemasaran, sumber daya manusia, finansial dan teknologi.

Perkembangan era digital ini tentu harus disikapi baik oleh pelaku usaha dalam mengembangkan usahanya.

Sedangkan Dr Eva Yonedi menilai perkembangan era digital saat ini mau tak mau harus diikuti oleh semua pelaku usaha.

Menurutnya untuk mengembangkan usahanya, penguasaan teknologi harus terus diperbarui. (*)