Uda-Uni Sijunjung Wujudkan Komunikasi Sadar Wisata

id #Uda uni sijunjung #lansek manih

Uda-Uni Sijunjung Wujudkan Komunikasi Sadar Wisata

Nominasi uda uni Sijunjung (c)



Muaro (antarasumbar) Progam pemeilihan uda-uni yang diselenggarakan Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sijunjung, diharapkan bagi yang terpilih bisa mewujudkan komunikasi yang bermuara pada membangun kesadaran wisata masyarakat.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sijunjung, Yofritas, MT pada acara malam puncak pemilihan uda uni tahun 2017 di gedung pertemuan Pancasila, Kamis malam (20/7).

Kegiatan puncak di mulai pukul 20.30 WIB sampai selesai, yang begitu diikuti meriah dan antusian masyarakat dalam malam puncak dari sekian rangkaian pemilihan uda uni tersebut.

Yofritas berharap uda uni mampu buat program yang implementatif, sadar wisata, menguasai program komunikasi pemasaran berbasis digital dan bersinergi dengan dinas pariwisata pemuda dan olahraga.

Pengalaman yang dimiliki oleh para peserta agar dimanfaatkan lebih maksimal, guna mempromosikan potensi daerah Lansek Manih.

Wakil bupati Sijunjung Arrival boy dalam sambutannya menyampaikan pengembangan pariwisata di Kabupaten Sijunjung tentu harus diiringi dengan munculnya generasi muda yang berwawasan lokal dan nasional.

Duta wisata sebagai idea centres, bukan hanya cerdas, inovatif dan kreatif, namun yang paling penting memiliki komitmen untuk membantu, mendorong kemajuan pengembangan parawisata daerah.

Sektor pariwisata bisa menopang pertumbuhan ekonomi daerah, serta penguasaan lain terkait daerah, skala provinsi dan nasional harus terus diperdalam untuk makin kuatnya percaya diri, katanya.*