Menhan Berangkatkan 28 Angkutan Mudik Gratis

id Ryamizard Ryacudu

Menhan Berangkatkan 28 Angkutan Mudik Gratis

Ryamizard Ryacudu. (Antara)

Jakarta, (Antara Sumbar) - Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu melepas 28 bus angkutan Lebaran gratis bagi anggota dan keluarga Kementerian Pertahanan RI, yang akan menuju sejumlah lokasi di Jawa dan Sumatera.

"Pelepasan 28 bus serta 619 anggota dan keluarga Kemenhan untuk pulang kampung ini salah satu bentuk kepedulian pimpinan terhadap anggota karena sudah sebulan hingga dua bulan lalu, tiket kapal dan kereta habis," ujar Ryamizard di Kantor Kemenhan, Jakarta, Kamis.

Mantan Kepala Staf Angkatan Darat ini menjelaskan dari total 28 armada tersebut, sebanyak dua bus diberangkatkan ke Surabaya, 14 bus ke Yogyakarta, 10 bus menuju Solo, dan dua bus akan ke Lampung.

Menhan Ryamizard Ryacudu dan Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan Laksamana Madya TNI Widodo pada kesempatan tersebut melepas angkutan Lebaran pertama, dengan tujuan Lampung dan Solo, yang kemudian dilanjutkan dengan pelepasan bus gratis menuju Surabaya dan Yogyakarta oleh Nora Ryamizard dan Yustin Widodo.

"Terutama untuk para pengemudi, saya minta agar menjalankan kendaraannya dengan tertib dan tidak 'ugal-ugalan'. Kalau mengantuk saat mengemudi sebaiknya beristirahat dahulu, karena keselamatan penumpang yang utama," ujar Menhan.

Lebih lanjut, ia juga berpesan kepada para anggota dan keluarga Kemenhan untuk menjaga nama baik lembaga selama bertolak menuju kampung halaman masing-masing.

"Saya juga minta teman-teman tertib. Pulang ke Jakarta nanti diharapkan tepat waktu," ucap dia. (*)