Kopertis-X Harapkan Dosen PTS Tingkatkan Kinerja Akademik

id Kopertis X, Dosen, Kinerja Akademik

Padang, (Antara Sumbar) - Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) X wilayah Sumatera Barat, Riau, Jambi dan Kepulauan Riau mengharapkan dosen yang ada di Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di bawah pengawasannya meningkatkan kualitas kinerja secara akademik.

"Baik itu dalam mengajar, membimbing dan mengelola perlu ditingkatkan guna menuju kemajuan kampus," kata Koordinator Kopertis X Prof Herri di Padang, Kamis.

Menurut dia, dalam mengajar dan membimbing dosen perlu menyusun kurikulum yang berdaya saing dan terbaru.

Kemudian dalam prosesnya menggunakan metode yang mempercepat peningkatan kemampuan mahasiswa.

Tolok ukurnya mahasiswa yang kreatif, inovatif dan berprestasi.

"Jadi dosen tidak sembarang harus punya prinsip dan inovasi pengembangan mata kuliah," tambahnya.

Kemudian dalam pengelolaan kampus, dosen harus ikut lebih berperan terutama dalam arah pengembangan kampusnya.

Misalnya, ujar dia pada bidang kesehatan, dosen harus bisa memikirkan upaya menarik minat mahasiswa baru di tengah persaingan ketat perguruan tinggi sektor tersebut.

Kemudian menyiapkan strategi untuk kerja sama dengan berbagai instansi, atau penyiapan program pendidikan yang unggul.

"Pada akhirnya dosen dengan atribut dan keahliannya berperan dalam penguatan kelembagaan seperti akreditasi," kata Herri. (*)