Sriwijaya FC Incar Poin di Kandang SPFC

id S

Sriwijaya FC Incar Poin di Kandang SPFC

Pelatih Kepala Sriwijaya FC, Osvaldo Lessa (tengah), dan Pemain muda Sriwijaya FC, Manda Cingi (kiri) ketika menjumpai wartawan di Mess Indarung, Padang Minggu (16/4). Sriwijaya FC menargetkan mencuri poin kala berhadapan dengan Semen Padang FC pada Senin 17 April 2017. (Antara Sumbar / Mario Sofia Nasution)

Padang, (Antara Sumbar) - Pelatih Kepala Sriwijaya FC, Osvaldo Lessa menargetkan mencuri poin dalam pertandingan perdana kompetisi Go-jek Traveloka Liga I menghadapi Semen Padang FC pada Senin 17 April 2017 di Stadion GOR Haji Agus Salim Padang.

"Kami punya tim yang bagus dan memiliki target juara, tentu dalam pertandingan nanti harus bisa meraih poin," katanya saat jumpa pers di Padang, Minggu.

Ia menilai persiapan yang dilakukan oleh timnya telah maksimal dan siap untuk bertanding. Mulai dari taktik permainan hingga kesiapan mental pemain.

"Kami datang kesini untuk membawa pulang poin dan pemain telah mengerti itu," ujar dia.

Ia mengatakan Semen Padang merupakan tim yang kuat, apalagi kalau bermain di kandang sendiri. Namun itu tidak menyurutkan semangat tim untuk mendapatkan hasil bagus.

"Kami akan bermain lepas dan menampilkan kemampuan terbaik yang kami miliki," sebut dia.

Sementara Pelatih Kepala Semen Padang FC, Nil Maizar mengatakan akan memaksimalkan pemain yang ada untuk memenangkan pertandingan nanti.

"Ini laga pertama kita main kandang, tentu kami menargetkan menang dalam pertandingan ini," kata dia.

Untuk mencapai kemenangan, pihaknya telah mempersiapkan strategi khusus meredam permainan Sriwijaya.

"Saya minta mereka bermain dengan konsentrasi tinggi dan fokus untuk mengalahkan Sriwijaya FC," kata dia. (*)