Pemkab Dharmasraya Selesaikan Penilaian Kompetensi Camat-Wali Nagari

id Penilaian Kompetensi Camat Berprestasi

Pemkab Dharmasraya Selesaikan Penilaian Kompetensi Camat-Wali Nagari

Penilaian Kompetensi Camat Berprestasi. (Antara)

Pulau Punjung, (Antara Sumbar) - Pemerintah Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, telah menyelesaikan penilaian kompetensi 11 camat dan 52 wali nagari (kepala desa adat) sebagai persiapan mengikuti penilaian kompetensi tingkat provinsi.

Kepala Bagian Tata Pemerintahan Sekretariat Kabupaten Dharmasraya, Asril di Pulau Punjung, Kamis, menyebutkan penilaian ini merupakan agenda tahunan sebelum satu nama terbaik dikirim untuk mengikuti penilai tingkat provinsi.

"Namanya sudah kami serahkan dan saat ini masih menunggu tandatangan bupati. Dalam waktu dekat hasil penilaian akan kami sampaikan dan dikirim ke provinsi," ujar dia.

Menurutnya pemerintah setempat sengaja lebih awal melakukan penilaian kompetensi camat dan wali nagari agar waktu pembinaan untuk mengikuti penilaian tingkat provinsi lebih panjang dan lebih matang.

"Sengaja lebih awal meski waktu pelaksanaan tingkat Provinsi masih berapa bulan lagi," sebutnya.

Menurutnya pemerintah setempat berupaya mempertahankan prestasi Dharmasraya yang selama empat tahun berturut selalu menjadi juara pada salah satu kategori wali nagari di tingkat Sumbar.

"Secara berturut turut selama empat tahun walinagari dari Dharmasraya selalu menjadi juara, diharapkan untuk tahun ini juga meraih prestasi terbaik," kata dia.

Ia menilai berdasarkan penilaian lapangan yang dilakukan berapa waktu lalu tiga wali nagari memiliki peluang untuk menang sesuai kategori, diantaranya Wali Nagari Siguntur Aswat, Wali Nagari Ampalu Sofyan, dan Wali Nagari Koto Ranah Marzuki Zain.

Sedangkan camat yang dinilai memiliki kompetensi adalah Camat Timpeh Zulkifli dan Camat Tiumang Riza Deswandi.

Hal itu ia kemukan setelah 53 nagari dan 11 camat melakukan ekspos dihadapan tim penilai Asisten I Irsyad, Kabag Tapem Asril, Ketua PWI Maryadi, Kepala Inspektorat Andi Sumanto, Kepala BAPPEDA Pariyanto dan Kepala Dinas BPM Burhanudin. (*)