Pemkot Padang Ikut Sosialisasikan Operasi Simpatik 2017

id Operasi Simpatik

Pemkot Padang Ikut Sosialisasikan Operasi Simpatik 2017

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumbar membagikan helm gratis kepada pengendara yang melanggar lalu lintas di depan Mapolda Sumbar, Kamis (1/3). Operasi Simpatik 2017 ini berjalan sejak 1 hingga 21 Maret 2017. (Antara Sumbar/ Mario Sofia Nasution)

Padang, (Antara Sumbar) - Pemerintah Kota (Pemkot) Padang, Sumatera Barat ikut menyosialisasikan Operasi Simpatik yang dilaksanakan Kepolisian Daerah (Polda) setempat pada 1 hingga 21 Maret 2017.

"Sosialisasi ini dilakukan melalui penyampaian pada beberapa kegiatan, pesan berantai dan media sosial," kata Wakil Wali Kota Padang, Emzalmi di Padang, Senin.

Dia mengatakan berdasarkan koordinasi antara Dinas Perhubungan dan Polres Padang, sejauh ini Operasi Simpatik di Padang berjalan lancar, meskipun demikian sosialisasi agar warga disiplin terus dilakukan.

Sebab, katanya saat ini masih terlihat pengendara yang melanggar aturan, seperti berjalan berlawan arah, dan yang melaju pada kecepatan di luar batas aturan.

"Diharapkan sosialisasi ini diterima dan kejadian di jalur lalu lintas seperti kecelakaan dapat dikurangi," katanya.

Selain itu dia juga mengimbau masyarakat untuk ikut menyosialisasikan kepada warga lainnya terkait Operasi Simpatik tersebut.

Dia mencontohkan yang dilakukan oleh satu komunitas kendaraan bermotor perlu diapresiasi karena membantu mengarahkan masyarakat dalam berkendara.

Sementara itu Waka Polresta Padang, AKBP Tommy Bambang Irawan menyebutkan tujuan dari operasi yakni meningkatkan kedisiplinan di jalan raya, sehingga diharapkan bisa memberi kesadaran dan tidak mengulangi kesalahan serupa.

Terlebih tingginya angka kecelakaan jalan raya di Padang, Operasi ini dapat meminimalisasinya.

"Yang penting operasi ini memberikan pemahaman bagi pengendara tentang aturan di jalan raya," ujar dia. (*)