Pemerintah Perlu Libatkan Akademisi Bangun Pariwisata

id Mandeh

Pemerintah Perlu Libatkan Akademisi Bangun Pariwisata

Kawasan Wisata Mandeh. ()

Padang, (Antara Sumbar) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Barat meminta pemerintah dapat melibatkan akademisi yang ada di perguruan tinggi dalam pengembangan pariwisata.

Anggota DPRD Sumbar, Rahayu Purwanti di Padang, Minggu, mengatakan pihak pemerintah provinsi harusnya bisa bekerjasama dengan universitas karena mereka terbilang intens melakukan pengkajian terhadap layanan publik.

"Dalam mengembangkan pariwisata maka banyak pihak yang harus dilibatkan, salah satunya adalah kalangan akademisi," katanya.

Ia mengatakan pelibatan akademisi dalam pengembangan pariwisata sudah diterapkan pada daerah di Indonesia seperti di Yogyakarta dan Kalimantan Timur.

"Yogyakarta melibatkan Universitas Gajah Mada dalam upaya pengembangan pariwisata, harusnya Sumbar juga bisa, mengingat Sumbar memiliki beberapa kampus besar," katanya.

Ia menambahkan akademisi cukup sering melakukan kajian yang berhubungan dengan kebijakan publik dan juga hal-hal yang nantinya dapat berkontribusi untuk pengembangan pariwisata.

"Dengan melibatkan akademisi maka pemerintah bisa mengevaluasi kebijakan-kebijakan yang telah diterapkan dan juga bisa memberikan pertimbangan untuk kebijakan selanjutnya," kata dia.

Sementara itu Direktur Pusat Kajian Pariwisata Universitas Andalas (Unand) Padang, Sari Lenggogeni mengatakan dalam upaya pengembangan pariwisata maka pemerintah harus melibatkan seluruh unsur yang terlibat dengan pariwisata.

Menurutnya hal ini karena yang akan bersentuhan langsung dengan para wisatawan bukanlah pihak pemerintah, melainkan para pelaku usaha dalam bidang pariwisata.

"Pemerintah hendaknya melibatkan pelaku wisata, akademisi, serta industri-industri guna mengembangkan pariwisata di Sumbar," katanya. (*)