Pemkab Agam Uji Coba Pelaksanaan UN SLTP

id UN

Pemkab Agam Uji Coba Pelaksanaan UN SLTP

Ilustrasi, Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). (Antara)

Lubuk Basung, (Antara Sumbar) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam, Sumatera Barat, berencana menguji coba pelaksanaan ujian nasional (UN) bagi peserta sekolah lanjutan tingkat pertama (SLTP) pada 6 hingga 9 Februari 2017 guna melatih siswa mengerjakan soal UN .

"Uji coba ini akan dilakukan serentak di semua sekolah penyelenggara UN dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, IPA dan Matematika," kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan setempat Isra di Lubuk Basung, Selasa.

Ia menyebutkan uji coba ini akan membiasakan siswa dalam mengerjakan soal-soal UN baik berbasis komputer maupun manual atau tulis.

Uji coba ini akan diikuti sebanyak 8.558 siswa yang berasal dari SMP sebanyak 5.024 orang dan MTs 3.534 orang dengan 63 SMP dan 58 unit MTs.

Ia menjelaskan pada 2017 sebanyak 32 sekolah terpilih sebagai pelaksana UNBK terdiri dari SMP sebanyak enam unit, SMA sebanyak 17 unit dan SMK sembilan unit.

"Sekolah ini terpilih karena telah memiliki komputer sepertiga dari jumlah peserta UN," katanya.

Bagi sekolah yang tidak memiliki komputer, maka bergabung ke SMA dan SMK terdekat. Sementara sekolah lain mengikuti UN berbasis tulis.

Sedangkan untuk menyiapkan siswa menghadapi UN, pihak sekolah telah mengadakan belajar tambahan setiap sore dengan membahas soal-soal UN sebelumnya. Dengan cara ini diharapkan seluruh siswa bisa lulus 100 persen dan memiliki nilai yang bagus.

Sementara itu Anggota Komisi IV Bidang Pendidikan dan Kesra DPRD Agam, Ais Bakri mendukung uji coba UN ini sehingga target kelulusan 100 persen tercapai nantinya.

Ia mengharapkan kepada orang tua untuk melakukan pengawasan kepada anak mereka menjelang UN agar benar-benar belajar di rumah.

"Jangan biarkan anak keluyuran, arahkan mereka untuk belajar setiap saat," katanya. (*)