Disdik Padang Tunggu Petunjuk Resmi Pelaksanaan UNBK

id UNBK

Disdik Padang Tunggu Petunjuk Resmi Pelaksanaan UNBK

(ANTARA SUMBAR/Joko Nugroho)

Padang, (Antara Sumbar) - Dinas Pendidikan Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), masih menunggu petunjuk resmi pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang akan dilaksanakan tahun ini.

"Kami belum mendapatkan petunjuk resmi bagaimana pelaksanaan UNBK ini nantinya," kata Kepala Seksi Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Padang Ramson di Padang, Rabu.

Petunjuk resmi tersebut seperti teknis pelaksanaan UNBK, prosedur pelaksanaan, jadwal pelaksanaan, kisi-kisi ujian dan sebagainya yang berkaitan dengan UNBK.

Ia mengatakan Kota Padang kini sedang mempersiapkan diri untuk pelaksanaan UNBK pada 2017.

"Jika petunjuk resmi telah ada, maka kami bisa dengan maksimal melakukan persiapan untuk penyelenggaraan UNBK ini," katanya.

Menurutnya, pihaknya menargetkan seluruh SMP di daerah itu dapat menyelenggarakan UNBK pada tahun ini.

"Dari 93 SMP sekitar 30 hingga 40 SMP siap dalam pelaksanaannya," katanya.

Ia menerangkan pelaksanaan UNBK di Padang baru pertama kali pada tahun 2017 sehingga diperlukan persiapan yang matang serta menyiasati kekurangan fasilitas dalam pelaksanaannya, seperti komputer.

Untuk menyiasati kekurangan fasilitas komputer direncanakan pemakaian komputer SMA atau SMK, karena SMA/SMK lebih dulu menyelenggarakan UNBK dibandingkan tingkat SMP.

"Sehingga gedung atau komputer di sekolah tersebut dapat dipakai," katanya.

Ramson menambahkan pihaknya terus mendorong sekolah agar mempersiapkan peserta didik yang akan melaksanakan UNBK, sehingga nantinya dapat mengikuti ujian dengan baik.

Sebelumnya, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melakukan pemetaan kesiapan sekolah-sekolah untuk melaksanakan UNBK pada 2017.

"Sekarang sedang dipetakan kesiapan sekolah-sekolah untuk pelaksanaan UNBK," ujar Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Kabalitbang) Kemdikbud, Totok Suprayitno.

Totok menjelaskan pelaksanaan UNBK akan dilangsungkan secara bergelombang dan dengan berbagi sumber daya. (*)