Doli Kurnia Minta Golkar Pastikan Loyalitas Ahok

id Ahmad Doli Kurnia

Jakarta, (Antara Sumbar) - Tokoh muda Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia meminta petinggi partainya memastikan loyalitas Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) untuk membesarkan Golkar selaku salah satu partai yang telah menyatakan mendukungnya di Pilkada DKI Jakarta.

"Yang ditunggu adalah sikap dan peran petinggi Golkar yang harus bisa memastikan Ahok benar-benar menunjukkan sikap dan pernyataan-pernyataannya untuk tetap menjadi bagian dan tanggung jawab membesarkan Golkar," ujar Doli di Jakarta, Rabu.

Pernyataan Doli itu terkait harapan pengurus Golkar agar Ahok bisa berkontribusi membesarkan Golkar atas dukungan yang telah diberikan.

Doli menyatakan tanpa kepastian loyalitas pasangan calon kepala daerah dalam membesarkan Golkar maka kontroversi yang muncul dari pasangan yang diusung dapat menjadi bumerang bagi partai beringin.

Menurut Doli, Golkar harus memikirkan azas manfaat dari setiap dukungannya terhadap calon kepala daerah. Hal tersebut harus pula tercermin dalam keterlibatan kader Golkar sebagai tim sukses calon kepala daerah bersangkutan.

Tanpa itu semua, kata Doli, Golkar bisa saja terkena getahnya dan akibatnya sangat wajar manakala keluarga besar Partai Golkar skeptis dan khawatir akan situasi di mana Golkar tidak bisa memastikan loyalitas kandidat kepala daerah yang didukung.

Pilkada DKI Jakarta diikuti tiga bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur. Mereka berturut-turut dari yang pertama mendaftar ke KPU DKI Jakarta diantaranya Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yang didukung PDIP, Golkar, Hanura, Nasdem; Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang didukung Demokrat, PAN, PKB, PPP; serta Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang didukung Gerindra serta PKS. (*)