Drum Band Akademi AL Pukau Warga Padang

id Kirab Komodo 2016

Drum Band Akademi AL Pukau Warga Padang

Marching Band TNI Angkatan Laut RI memeriahkan Kirab Komodo 2016 di Padang, Sumatera Barat, Selasa (12/4). Kirab yang diikuti seluruh delegasi peserta itu berlangsung untuk memeriahkan perhelatan Komodo 2016. (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Padang, (AntaraSumbar) - Drum band Taruna Akademi Angkatan Laut Surabaya yang tampil dalam kirab kota Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2016 di halaman kantor gubernur Sumatera Barat, memukau ratusan warga yang ikut menonton.

"Luar biasa. Jarang sekali mendapatkan tontonan yang berkualitas seperti ini," kata salah seorang pecinta drum band asal Padang, Dimas (32) usai acara di Padang, Selasa.

Menurutnya, di Sumbar juga ada drum band yang bagus, seperti marching band Karang Putih Semen Padang. Namun, penampilan drum band Taruna Akademi AL yang terdiri dari 125 orang, dipimpin Kapten Heri tersebut, memang sangat istimewa.

"Mudah-mudahan ini memberikan referensi bagi marcing band di Sumbar agar bisa tampil lebih bagus," ujarnya.

Kirab kota Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2016 tersebut ikut disaksikan Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit.

Kirab dimulai di halaman kantor gubernur Sumbar kemudian menuju di jalan A. Yani, Olo Ladang, Purus Tiga hingga selesai di Danau Cimpago.

Ikut hadir dalam acara tersebut, Ketua Umum Jalasenastri Endah Ade Supandi, Ketua DPRD Sumbar, Hendra Irwan Rahim, unsur Forkopimda, dan para pimpinan delegasi 36 negara peserta MNEK 2016.

Kirab tersebut diikuti oleh barisan 36 delegasi negara, TNI Angkatan Laut, Angkatan Udara, dan Angkatan Darat serta POLRI.

Selain itu juga turut berpartisipasi pol PP Kota Padang, berbagai organisasi masyarakat seperti Pemuda Panca Marga/PPM, Pemuda Pancasila/PP, kader bela negara, mahasiswa, pelajar, dan anggota pramuka.

Kirab juga dimeriahkan dengan penampilan miniatur KRI Teluk Bintuni, yang aslinya memiliki panjang 120m dengan kecepatan 16 knot dan mampu mengangkat 10 unit tank leopard, ditambah 120 orang awak kapal dan 300 pasukan serta satu unit helikopter.

Turut tampil dalam acara marching band kebanggaan Sumbar Karang Putih Semen Padang. (*)