DPRD: Hubungan Legislatif-Eksekutif harus Harmonis

id DPRD Solok Selatan

Padang Aro, (AntaraSumbar) - Pelaksana tugas Ketua DPRD Kabupaten Solok Selatan Ali Sabri Abas mengharapkan hubungan antara legislatif dan eksekutif tetap harmonis agar visi misi kepala daerah bisa berjalan maksimal.

"Selama dipimpin penjabat bupati tujuh bulan ini hubungan antara eksekutif dan legislatif sudah harmonis. Kami berharap bupati dan wakil bupati defenitif bisa mempertahankannya sehingga visi misi kepala daerah bisa berjalan sesuai keinginan," katanya di Padang Aro, Kamis.

Dia menambahkan bukti harmonisnya hubungan antara eksekutif dan legislatif tujuh bulan belakangan yaitu dengan disetujuinya sembilan Ranperda menjadi Perda dan tujuh di antaranya dilakukan triwulan pertama 2016.

"Selama ini yang menjadi kendala adalah hubungan antara eksekutif dan legislatif yang kurang baik, tetapi kini sudah dimulai dan harus dilanjutkan kedepannya sebab tujuannya sama yaitu mensejahterakan masyarakat," jelasnya.

Menurut dia, kepala daerah harus bisa menjalin hubungan kompak dengan setiap SKPD dan jangan lagi terkotak-kotak karena pilkada sudah selesai.

Dengan pengalaman lima tahun lalu, sebutnya, tentu bupati dan wakil bupati sekarang sudah berpengalaman menentukan orang yang pantas di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

Sementara itu mantan Penjabat Bupati Solok Selatan, Erizal mengatakan dengan harmonisnya hubungan eksekutif denan legislatif maka semua permasalahan bisa diselesaikan dengan baik.

"Selama tujuh bulan saya disini ada sembilan Ranperda yang disetujui menjadi Perda tetapi masih ada 28 Ranperda lagi yang harus segera diselesaikan oleh kepala daerah baru," ujarnya.

Dua puluh delapan Ranperda yang masih menunggu tersebut, tambahnya, seharusnya bisa diselesaikan oleh pemerintah dan DPRD dalam tahun anggaran 2016.

Sementara itu Bupati Solok Selatan Muzni Zakaria menerangkan, hubungan antara yang dibangun oleh Erizal akan diupayakan bisa bertahan sehingga laju pemerintahan tidak terhenti.

"Kami akan berupaya menjaga hubungan harmonis yang sudah dibangun ini sehingga kemajuan daerah bisa berjalan dengan cepat," sebutnya. (*)