MA Selenggarakan Seleksi Calon Hakim Tipikor

id MA Selenggarakan Seleksi Calon Hakim Tipikor

Jakarta, (Antara) - Mahkamah Agung menyelenggarakan seleksi calon hakim ad hoc tipikor tahap VI tahun 2015 sejak Minggu (29/3) hingga Rabu (1/4). Seleksi calon hakim ini dibuka langsung oleh Hakim Agung Suhadi, Kepala Badan Litbang Diklat Hukum Peradilan Siti Nurdjanah "Ini memasuki seleksi terakhir. oleh karena itu banyak peserta diharapkan dapat menguasai Materi Tindak Pidana Korupsi," papar Suhadi sebagaimana dikutip dari laman Mahkamah Konstitusi pada Senin. Peserta calon Hakim Ad Hoc Tindak Pidana Korupsi yang mengikuti ujian tertulis berjumlah 319 orang, namun yang memenuhi persyaratan hanya 51 orang. Dari 51 orang tersebut 38 orang berasal dari Pengadilan Tingkat Pertama, dan 13 orang berasal dari Pengadilan Tingkat Banding. Proses seleksi yang dilaksanakan selama empat hari, dua hari digunakan untuk proses ujian Psikologi dan dua hari sisanya digunakan untuk wawancara. "Untuk mencari jabatan publik seperti seorang Direktur ataupun Pejabat Negara , harus melalui proses ujian Psikologi dan apakah seseorang itu tepat atau tidak untuk memegang jabatan itu. Itulah peran Psikologi PPSDM," ujar Suhadi. (*/jno)