Agam Miliki 39 Pangkalan Elpiji Tiga Kg

id Agam Miliki 39 Pangkalan Elpiji Tiga Kg

Lubuk Basung, (Antara) - Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), memiliki sebanyak 39 unit pangkalan Liquefied Petroleum Gas (LPG) tiga kilogram. "Ke 39 unit pangkalan ini masih berada di Agam wilayah barat meliputi Kecamatan Lubukbasung, Tanjung Mutiara dan lainnya," kata Kepala Bidang Pasar Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Agam, Muhammad Abril di Lubuk Basung, Sabtu. Dalam pengurusan surat izin mendirikan pangkalan, sebutnya, Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Agam mengutamakan pemilik pangkalan minyak tanah yang tersebar di 16 kecamatan dengan jumlah sebanyak 72 unit pangkalan. "Pemilik pangkalan minyak ini kami utamakan karena minyak tanah bersubsidi mulai 31 Maret 2015, akan dihentikan penyaluran ke Kabupaten Agam," tegasnya. Muhammad Abril menambahkan, syarat untuk mengurus izin pangkalan elpiji tiga kilogram seperti yakni memiliki perizinan sesuai dengan peraturan daerah setempat, memiliki lokasi pangkalan dengan alamat yang tepat, memiliki kontrak dengan agen elpiji tiga kilogram di wilayah setempat. Lalu, memiliki dokumen adminitrasi penjualan, memiliki tempat penyimpanan elpiji tiga kilogram dengan sirkulasi udara yang baik, memiliki tabung elpiji tiga kilogram minimal sebanyak 50 buah. Selain itu, kartu tanda penduduk, NPWP, foto 3X4, dokumen lingkungan yang sesuai dan lainnya. Terkait ketersediaan elpiji tiga kilogram, ia menambahkan, saat ini persediaan normal di Kabupaten Agam dengan harga jual Rp18.000 sampai Rp20.000 pertabung. "Persediaan elpiji tiga kilogram tidak bermasalah di Kabupaten Agam," katanya. (*/ari)