10.000 Peserta Meriahkan Karnaval Bunga Buah Nusantara

id 10.000 Peserta Meriahkan Karnaval Bunga Buah Nusantara

Bogor, (Antara) - Sebanyak 10.000 peserta meriahkan karnaval Festival Bunga Buah Nusantara (FBBN) 2014 yang diselenggarakan oleh IPB bekerja sama dengan Kementerian Pertanian, Kementerian BUMN dan Kementerian Perdagangan di Kota Bogor Jawa Barat, Minggu. Karnaval mobil hias bunga dan buah merupakan acara puncak dari FBBN 2014, yang dihadiri oleh Menteri BUMN Dahlan Iskan didampingi Menteri Pertanian Siswono, Wakil Menteri Rusman Heriawan, Dirjen Hortikultura Ibrahim Hasanudin, dan sejumlah kepala PTPN di Jawa Barat. "Sebuah kehormatan bagi IPB terselenggaranya kegiatan FBBN ini yang sudah memasuki tahun kedua, kita berharap ini menjadi agenda rutin tahunan di Kota Bogor, seperti halnya di Jawa Timur ada Jember festval, di Bogor ada Festival Bunga dan Buah Nusantara," kata Rektor IPB Prof Herry Suhardiyanto dalam kata sambutannya. Rektor menyatakan rangkaian FBBB ditujuan sebagai bentuk kecintaan terhadap bunga dan buah lokal nusantara. "Dengan mengkonsimsi buah nusantara selain segar juga menyehatkan dibanding buah impor," kata Rektor. Menteri Pertanian Suswono mengatakan Kota Bogor sangat tepat dijadikan sebagai maskot produk pertanian karena didukung dengan keberadaan balai litbang pertanian yang berpusat di Bogor. "Kedepan yang harus didorong dari segi riset pertanian untuk memperbaiki mutu buah nusantara," kata Mentan. Karnaval Bunga dan Buah Nusantara berlangsung sangat meriah, sekitar 10 mobil hias yang menampilkan keragaman bunga dan buah lokal dari sejumlah instansi menambah semarak acara. Para peserta cukup antusias mengikuti karnaval dengan berjalan santai mengelilingi Kebun Raya Bogor, atau kurang lebih sekitar 3Km. Kegiatan karnaval juga meriah dengan kehadiran ibu negara Ani Yudhoyono, yang turut menyaksikan peserta pawai dari Istana Bogor. Kehadiran Ibu Negara dilaporkan disambut antusias peserta karnaval yang memanfaatkan momen untuk berfoto dengan ibu negara. Ibu negarapun dengan ramahnya menyapa dan menyalami para peserta. (*/jno)